Financial Knowledge, Lifestyle, dan Persepsi Kemudahan terhadap Minat Penggunaan QRIS pada Transaksi Retail Masyarakat Muslim
Abstract
Abstract
This research was conducted to explore how financial knowledge, lifestyle, and perceived convenience influence the interest of the muslim community in Kudus in using QRIS for transactions in the retail sector. This research was triggered by the increase in QRIS users, both merchants and consumers, every year, but the number and value of transactions carried out by the public are still relatively low. Several factors such as financial knowledge, lifestyle, perceived convenience, and other factors influence interest in using QRIS in retail transactions. Thus, if interest in use increases, the number and value of digital payment transactions using QRIS will also increase. This study used a questionnaire to collect data from 100 respondents, who were muslim fintech users in Kudus, using a purposive sampling method to determine the sample. Multiple linear regression analysis was used to analyze the data. Research findings show that partially, financial knowledge and lifestyle have a significant impact on QRIS use. This means that the greater the financial knowledge and the higher the lifestyle, the higher the interest in using QRIS. However, the findings also show that perceived convenience does not have a significant impact on interest in using QRIS. Thus, it shows that perceptions of convenience do not influence the increase in interest in using QRIS in retail transactions.
Keywords: Financial Knowledge; Lifestyle; Perceived Convenience; Interest in Use; QRIS; Muslim Community.
Abstrak
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengeksplorasi bagaimana pengetahuan keuangan, gaya hidup, dan persepsi kemudahan mempengaruhi minat masyarakat muslim di Kudus dalam menggunakan QRIS untuk bertransaksi di sektor ritel. Penelitian ini dipicu oleh meningkatnya pengguna QRIS, baik dari sisi pedagang maupun konsumen setiap tahunnya, namun jumlah dan nilai transaksi yang dilakukan oleh masyarakat masih relatif rendah. Beberapa faktor seperti financial knowledge, lifestyle, persepsi kemudahan, serta faktor lainnya memiliki pengaruh terhadap minat penggunaan QRIS dalam transaksi ritel. Dengan demikian, jika minat penggunaan meningkat, jumlah dan nilai transaksi pembayaran digital menggunakan QRIS juga akan meningkat. Studi ini menggunakan kuesioner untuk mengumpulkan data dari 100 responden, yang merupakan pengguna fintech beragama muslim di Kudus, dengan menggunakan metode purposive sampling untuk menetapkan sampelnya. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk menganalisis data. Temuan penelitian menunjukkan bahwa secara terpisah, pengetahuan keuangan dan gaya hidup memiliki dampak yang signifikan pada penggunaan QRIS. Hal ini menunjukkan bahwa semakin besar pengetahuan keuangan dan semakin tinggi gaya hidup, semakin tinggi pula minat penggunaan QRIS. Namun, temuan juga menunjukkan bahwa persepsi kemudahan tidak memiliki dampak yang signifikan pada minat penggunaan QRIS. Dengan demikian menunjukkan bahwa peningkatan minat penggunaan QRIS dalam transaksi ritel tidak dipengaruhi oleh persepsi kemudahan.
Kata Kunci: Financial Knowledge; Lifestyle; Persepsi Kemudahan; Minat Penggunaan; QRIS; Masyarakat Muslim.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Adi Ahdiat. (2023). Jumlah Merchant QRIS Meningkat, tapi Transaksinya Masih Rendah. Data Boks. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2023/07/05/jumlah-merchant-qris-meningkat-tapi-transaksinya-masih-rendah
Brilianti, T. R. (2019). Pengaruh Pendapatan, Pengalaman Keuangan dan Pengetahuan Keuangan terhadap Perilaku Keuangan Keluarga di Kota Madiun. Surabaya: STIE Perbanas Surabaya.
Danuri, M. (2019). Perkembangan dan Transformasi Teknologi Digital. Jurnal Ilmiah Infokam, 15(2).
Effendy, F., Simarmata, J., Rumondang, A., & Sudirman, A. (2019). Fintech: Inovasi Sistem Keuangan di Era Digital.
Estuti, E. P., Rosyada, I., & Faidah, F. (2021). Analisis Pengetahuan Keuangan, Kepribadian, dan Sikap Keuangan terhadap Perilaku Manajemen Keuangan. Jurnal Capital: Kebijakan Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi, 3(1), 1–14.
Haqiqi, H., & Wijayanti, H. (2019). Revolusi Industri 4.0 di Tengah Society 5.0: Sebuah Integrasi Ruang ... - Halifa Haqqi, Hasna Wijayati - Google Buku. QUADRANT. https://books.google.co.id/books?hl=id&lr=&id=CE1LEAAAQBAJ&oi=fnd&pg=PA173&dq=era+society+jawaban+era+4.0&ots=jXX1myVcok&sig=w-_bBsxX53xRNjg8xyHGmeDwTQ4&redir_esc=y#v=onepage&q=era society jawaban era 4.0&f=false
Kamil, I. (2020). Pengaruh Kemampuan Financial, Kemudahan, dan Keamanan terhadap Perilaku Sistem Penggunaan Financial Technology. Jurnal Akuntansi Dan Keuangan Islam, 1(02), 98–114.
Lwoga, E. T., & Lwoga, N. B. (2017). User Acceptance of Mobile Payment: The Effects of User‐Centric Security, System Characteristics, and Gender. The Electronic Journal of Information Systems in Developing Countries, 81(1), 1–24.
Martono, S. (2021). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Menggunakan Fintech Lending. Jurnal Ekonomi Bisnis dan Kewirausahaan, 10(3), 246.
Naution, D. A., Hasibuan, R. R. A., & Prayoga, R. (2021). Tingkat Perkembangan Fintech (Financial Technology), Pemahaman Fintech (Financial Technology), dan Minat Mahasiswa UIN Sumatera Utara. Jurnal Pendidikan Tambusai, 5(3), 9080–9090.
Octaviana, P., & Yusuf, A. (2021). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Menggunakan E-Money OVO di Karawang (Studi pada Pengguna OVO di Karawang). Derivatif: Jurnal Manajemen, 15(1), 12–20.
Pambudi, R. D. (2019). Perkembangan Fintech di Kalangan Mahasiswa UIN Walisongo. Harmony: Jurnal Pembelajaran IPS Dan PKN, 4(2), 74–81.
Prakosa, A., & Wintaka, D. J. (2020). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Penggunaan Uang E-Wallet pada Generasi Milenial di Daerah Istimewa Yogyakarta. Bisman (Bisnis dan Manajemen): The Journal of Business and Management, 3(1), 72–85.
Putra, C. I. W., & Nursal, M. F. (2022). Perilaku Konsumen. Rena Cipta Mandiri.
Santi, I. H., & Erdani, B. (2021). Technology Acceptance Model (TAM). Penerbit NEM.
Sundari, A., & Syaikhudin, A. Y. (2021). Manajemen Ritel (Teori dan Strategi dalam Bisnis Ritel). Academia Publication.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
JEBISKU: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Kudus
JEBISKU: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam by Faculty of Islamic Economics and Business, State Islamic Institute (IAIN) of Kudus, Kudus, Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.